MUARABERITA,MUAROJAMBI – Sedikitnya
50 orang Masyarakat yang tergabung dalam Masyarakat Peduli Pembangunan
Daerah Kabupaten Muaro Jambi ( MPPDKMJ ) hari ini senin 25 Juli 2016
mendatangi Kantor Bupati Muaro Jambi, meminta Penjabat Bupati Muaro
Jambi Kailani,SH,M.HUM, agar mengembalikan uang makan dan minum PNS
yang ada di seluruh Kabupaten Muaro Jambi, yang selama ini ditiadakan
oleh mantan bupati muaro Jambi,H.Burhanudin Mahir,SH.
"Kami rasa ini lah salah satu yang
menjadi penyebab PNS selalu masuk dan pulang kerja tidak tepat pada
waktu yang telah ditentukan sesuai dengan pertauran yang berlaku, karna
uang makan dan minum mereka sudah dihapuskan, korupsi waktu yang
dirasakan telah terjadi di Kabupaten Muaro Jambi ini sejak 2 tahun
terakhir. Oleh karena itu hari ini kami meminta Penjabat Bupati Muaro
Jambi Khailani mengembalikan uang makan dan minum pegawai negeri sipil
(PNS) di Kabupaten Muaro Jambi. " Ungkap Talip, MPPDKMJ kepada awak
media di depan gedung Kantor Bupati Muaro Jambi Senin (25/7).
Selain itu pendemo meminta Penjabat
Bupati Khailani agar menindak tegas para SKPD yang jarang masuk kantor
dan juga meminta agar menindak tegas SKPD yang menganti Plat Nomor
Polisi warna merah mobil dinas nya menjadi plat nomor polisi dengan
warna hitam atau pribadi.
Menyikapi
hal ini Bupati Muaro Jambi Kailani melalui asisten nya langsung
menerima para perwakilan untuk berdialog sesuai dengan tuntutan para
pendemo tersebut.
"Permintaan bapak-bapak akan saya catat
dan akan saya sampaikan kepada bapak bupati dan kalau permintaan untuk
bertemu langsung dengan bapak bupati akan saya atur dulu jadwal nya sore
ini atau besok" Ungkap asisten Bupati. "
Diantara perwakilan dari pendemo ini
saat dialog dengan asisten Bupati Muaro Jambi, kembali menegaskan dan
menjelaskan bahwa, perlakuan PNS yang ada di lingkup Pemda Muaro Jambi
sejak 2 tahun terakhir sudah benar-benar mengangkangi Peraturan
Pememrintah Nomor.53 Tahun 2010 Tentang Kedisiplinan Pegawai. (MUARABERITA.COM/RED)
Editor : Raden.Wahyudi
Komentar
Posting Komentar